Jumat, 01 April 2022

Rasa Malas

 Rasa Malas


Hambatan utama ketika kita baru memulai menulis sebuah naskah baik itu berupa makalah ataupun sampai tingkat disertasi adalah timbulnya rasa malas. Penyakit yang bisa tiba-tiba menyerang seorang penulis, baik dalam bentuk malas membuka laptop atau alat tulis lainnya, malas untuk membaca buku referensi, malas untuk berselancar di dunia maya untuk mencari bahan tambahan dan masih banyak rasa malas lainnya. Bahkan bagi seorang Hakim ketika harus membuat konsep putusan, sering pula dilanda rasa malas.
Hal yang biasa bila seseorang dilanda rasa malas, namun akibatnya sungguh luar biasa. Bayangkan ketika seseorang sedang menulis sebuah makalah, bisa jadi makalah yang dibuatnya tidak sesuai dengan ide awal penulisan makalah tersebut. Juga, ketika seorang Hakim dilanda rasa malas saat membuat konsep putusan, bisa terjadi putusan yang dibuatnya berisi pertimbangan yang tidak sesuai dengan fakta persidangan.
Bagi saya pribadi, ketika sudah membuka dan menyalakan laptop, maka saya sudah harus terputus dari kegiatan lain yang bisa menimbulkan rasa malas saat saya mengetik. Buku-buku referensi sudah harus tersedia di sekitar saya mengetik termasuk cemilan yang sangat membantu untuk berpikir ditambah secangkir kopi panas atau teh manis panas.
Pada dasarnya banyak cara untuk mengalahkan rasa malas pada diri sendiri, banyak trik yang bisa dilakukan dan masing-masing orang memiliki cara yang berbeda. Tinggal bagaimana kita akan berusaha mengalahkan rasa malas tersebut.
Setiap individu pasti memiliki tingkat intelektualitas yang berbeda ketika harus berhadapan dengan rasa malas. Mengingat musuh terbesar kita saat kita belajar, dalam berbagai bentuknya, adalah rasa malas yang mendera. Catatan ini hanya sebagai pengingat bahwa kita semua memiliki kemampuan untuk terus belajar dan menambah ilmu pengetahuan dan wawasan namun kita harus mampu pula untuk melawan rasa malas yang pasti akan mengganggu aktivitas kita. Semoga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DIMANA TANAH DIPIJAK, DISANA NASI DIMAKAN

                Sebuah prinsip yang selalu saya pegang saat saya masih sering merantau dan sebagai informasi saja, saya sudah berantau d...